Berita Terkini

Tandatangani NPHD, KPU Boltim Siap Bayar Honor dan Operasional Ad Hoc

Selasa (09/11/2021), Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Timur dan Komisi Pemilihan Umum Kabupaten Bolaang Mongondow Timur melaksanakan kegiatan penandatanganan Naskah Perjanjian Hibah Daerah dalam rangka untuk membayar tunggakan honor dan operasional Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK), Sekretariat PPK, Panitia Pemungutan Suara (PPS) , Sekretariat  PPS pada pelaksanaan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Bolaang Mongondow Timur Tahun 2020. Penandatangan NPHD tersebut ditandatangani oleh Ketua KPU Kabupaten Bolaang Mongondow Timur Jamal Rahman dan Plt. Kaban Kesbangpol Kabupaten Bolaang Mongondow Timur Hendra Tangel, S.H. disaksikan Anggota KPU Kabupaten Bolaang Mongondow Timur, Sekretariat KPU Kabupaten Bolaang Mongondow Timur dan Staf Badan Kesbangpol Kabupaten Bolaang Mongondow Timur. Kegiatan ini dilaksanakan di ruangan Bagian Hukum Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow Timur. Adapun Dana Hibah yang diterima KPU Kabupaten Bolaang Mongondow Timur adalah sebesar 1.367.130.500,- (satu milyar tiga ratus enam puluh tujuh juta seratus tiga puluh ribu lima ratus rupiah),

KPU Boltim Laksanakan RPR Edisi Awal November

Senin (01/11/2021), sesuai ketentuan Peraturan Komisi Pemilihan Umum Nomor 8 Tahun 2019 yang mengatur mengenai tata kerja KPU/KPU Provinsi/KPU Kabupaten/Kota, Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bolaang Mongondow Timur (Boltim) kembali melaksanakan Rapat Pleno Rutin (RPR) edisi awal November 2021. Dihadiri Komisioner, Sekretaris, Kasubag, dan staf KPU Boltim, beberapa agenda krusial yang dibahas yakni terkait persiapan penandatanganan NPHD untuk pembayaran honor dan operasional ad hoc, koordinasi terkait pengumpulan data untuk Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (PDPB), persiapan pengumpulan dan pelaporan kartu kendali Sistem Pengendalian Intern Pemerintah (SPIP) serta progres laporan keuangan. Dalam forum RPR yang rutin dilaksankan tiap minggu ini, juga dilaksanakan evaluasi baik terhadap pelaksanaan program atau kegiatan yang telah/belum dilaksanakan minggu sebelumnya maupun terhadap kinerja SDM di lingkungan Sekretariat.

KPU Boltim Laksanakan Rapat Rekapitulasi DPB Periode Oktober

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Boolaang Mongondow Timur melaksanakan Rapat Rekapitulasi Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan (PDPB) periode Oktober 2021 di Kantor KPU Boltim, Senin (01/11/2021). Kegiatan ini dibuka oleh Ketua KPU Boltim, Jamal Rahman. Hadir dalam kegiatan tersebut Komisioner KPU bersama Sekretariat, serta Bawaslu Bolaang Mongondow Timur. Dari Hasil Rekapitulasi yang dibacakan oleh Ketua Divisi Perencanaan, Data dan Informasi (Datin) KPU Boltim, Ad'chilni Abukasim, pada Periode Oktober didapat Jumlah Pemilih Bulan Berjalan sebanyak 55.167 dengan rincian Pemilih Baru  sebanyak 10 pemilih dan Jumlah Pemilih Tidak Memenuhi Syarat (TMS) sebanyak 27 pemilih Jumlah ini mengalami penurunan dari bulan sebelumnya yaitu 55.184 pemilih  bulan berjalan pada bulan Oktober 2021.

KPU Boltim ikuti Rakornas PPID dan Workshop Kehumasan

Jumat (29/10/2021) Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Bolaang Mongondow Timur kembali Mengikuti Rapat Koordinasi Nasional (Rakornas) Pejabat Pengelola Informasi dan Dokumentasi (PPID) dan Workshop kehumasan yang dilaksanakan KPU Republik Indonesia (RI) edisi hari terkahir yang  mengusung agenda penghargaan Humas KPU RI tahun 2021 kepada KPU Provinsi/KIP Aceh dan KPU/KIP Kab/Kota. Kegiatan ini sendiri telah dilaksanakan sejak hari Rabu (27/10/2021). Dilaksanakan dengan metode gabungan dalam jaringan (daring) dan luar jaringan (luring), Kegiatan ini diikuti oleh Ketua dan Anggota Divisi Sosdiklih KPU Boltim, Sekretaris KPU Boltim, Kasubbag Teknis dan Hupmas KPU Boltim serta Operator PPID dan Admin/Operator Web KPU Boltim. Hari Pertama,  Rabu (27/10/2021) terbagi dalam dua sesi. Sesi pertama mengusung tema “Urgensi Aksebilitas Pelayanan Informasi Kepemiluan” dengan narasumber Gede Narayana (Ketua Komisi Informasi Pusat). Kemudian sesi kedua dengan tema “Strategi Meningkatkan Engagement Media Sosial KPU Dalam Penyebarluasan Informasi Kelembagaan Dan Kepemiluan” dengan narasumber Noudhy Vaidryno (Facebook Indonesia). Hari kedua (28/11/2021) terbagi dalam 3 (tiga), sesi ketiga dengan tema  “Penulisan Berita Jurnalistik Kelembagaan dan Kepemiluan” dengan narasumber Antony lee (Wartawan Senior Kompas), “. Sesi keempat dengan tema “fotografi jurnalistik”, narasumber Imam Sukamto (Wartawan Foto Senior Tempo) dan Sesi Kelima dengan tema “Teknik Komunikasi dan Penyampaian Informasi Kelembagaan dan Kepemiluan” dengan narasumber Putri Ayuningtyas (Public speaker/Jurnalis/TV anchor). Di akhir Acara, Plh. Ketua KPU RI I Dewa Kade Wiarsa Raka Sandi menyampaikan dengan adanya kegiatan ini agar kedepan ada perbaikan-perbaikan untuk meningkatkan kualitas pelayanan informasi Publik KPU kepada masyarakat dan kualitas pelayanan kehunmasan. Selain itu, agenda tindaklanjut dari kegiatan ini adalah perbaikan PKPU dan Regulasi KPU terkait dengan PPID yang akan disesuaikan dengan PERKI terbaru (PERKI 1 Tahun 2021), Reformulasi Buku Panduan pengelolaan Website, peningkatan aplikasi PPID mobile dan dan menyusun panduan strategi dan kebijakan Kehumasan, serta berbagai pengembangan pelayanan kedepan.

KPU Boltim Ikuti Rapat Koordinasi Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan

Tutuyan, (26/10/2021) KPU Kabupaten Bolaang Mongondow Timur mengikuti Rapat Koordinasi Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan PDPB yang dilaksanakan oleh KPU Provinsi Sulawesi Utara secara  Daring Melalui aplikasi Zoom meeting. Hadir dalam kegiatan tersebut Ketua Divisi Perencanaan Dan Data,  Kepala Sub Bagian Program dan Data dan Operator Sidalih KPU Kabupaten/Kota Se-Sulawesi Utara. Ketua KPU Provinsi Sulawesi Utara Ardilles Mewoh membuka Rapat Koordinasi Pemutahiran Data Pemilih Berkelanjutan (PDPB) antara KPU Provinsi dan Kabupaten/Kota Se Sulut, Selasa 26 Oktober 2021. Dalam arahannya sebelum membuka kegiatan, Mewoh menegaskan bahwa meskipun sifatnya non tahapan pemilihan, namun demikian prinsip-prinsip pemutahiran data pemilih perlu diperhatikan. "Bagaimana caranya agar supaya data-data yang terinput benar-benar valid," ungkap Mewoh. Lanjutnya lagi, terkait dengan penggunaan  sistem informasi data pemilih berkelanjutan (Sidalihjut), mohon supaya kita lebih cermat dan detil dalam bekerja.  Mewoh berharap ke depan prinsip-prinsip pemutahiran data pemilih bisa diaktualisasikan dalam pelaksanaan PDPB. "Jika saat pemutahiran berkelanjutan ini, kita bekerja cermat dan data yang terinput benar-benar valid maka hal tersebut akan sangat membantu disaat tahapan pemutahiran data pemilih pemilu dan pemilihan tahun 2024," harap Mewoh.  *Sumber KPU Provinsi SULUT

KPU Boltim Ikuti Rakor E-Monev

Tutuyan 26/10/2021)  KPU Sulawesi Utara menyelenggarakan Rapat Tindak Lanjut Instrumen Monitoring dan Evaluasi Pelaksanaan Kegiatan, atau dikenal dengan istilah E-Monev. Rapat yang menggunakan metode daring melalui aplikasi Zoom meeting ini mengikutsertakan seluruh Sekretaris, Kasubbag Keuangan Umum & Logistik,  Kasubbag Perencanaan dan Data, Kasubbag Hukum, dan Kasubbag Teknis Se-Sulawesi Utara.  Kepala Bagian Perencanaan Data Organisasi dan SDM KPU Provinsi Sulawesi Utara, Bapak Raymond Mamahit, membuka Rapat tersebut pada pukul 15.00 WITA dan menyampaikan agar para Kasubbag KPU Kabupaten/Kota Mengisi Instrumen Monitoring dan Evaluasi Pelaksanaan Kegiatan serta memperhatikan penyampaian Instrumen ini secara tepat waktu, acara ini dilanjutkan dengan pemaparan materi oleh Kasubbag Perencanaan dan Data provinsi Sulut, Ibu Lani Alow.  Kehiatan ini ditutup secara resmi oleh Kepala Bagian Program Data Organisasi dan SDM Bapak Raymond Mamahit. (Inri Nangka)